Kepatuhan Kehadiran dan Laporan Kinerja Pegawai

Blitar, kota-blitar.kpu.go.id - Senin (01/08) Komisioner, Sekretaris, Kasubbag beserta staf dan peserta program PKL KPU Kota Blitar melaksanakan bersama-sama melaksanakan giat apel pagi di halaman kantor, Jl. Pemuda Soempono No. 72 Kota Blitar. Apel yang dilaksanakan pukul 08.00 WIB ini dipimpin oleh staf PPNPN Aris Winarno.

Ketua KPU Kota Blitar Choirul Umam sebagai pembina apel memberikan arahan kepada seluruh peserta apel untuk menindaklanjuti surat edaran KPU RI perihal kepatuhan kehadiran dan laporan kinerja pegawai. Kepada staf KPU Kota Blitar, Umam menghimbau agar dalam melaksanakan tugas dan kinerja tetap memperhatikan kedisplinan, memperhatikan dan mematuhi jam kehadiran.

“Sesuai surat edaran yang sudah dibagikan di WhatsApp grup terkait tindak lanjut SE MenPANRB, saya berharap seluruh pegawai di lingkungan secretariat KPU Kota Blitar agar meningkatkan kedisplinan. Selain itu, saya menghimbau kepada Sekretaris dan Kasubbag untuk terus melakukan monitoring dan evaluasi terhadap kinerja para pegawai,”tutur Umam.

Lebih lanjut, Ketua KPU Kota Blitar menjelaskan jika input data pendaftaran di tingkat pusat telah dimulai hari ini, sehingga KPU Kota Blitar harus mempersiapkan diri untuk melakukan tahapan selanjutnya dengan menunggu intruksi dari KPU RI.

“Hari ini adalah hari pertama pendaftaran partai politik calon peserta pemilihan umum tahun 2024 di tingkat pusat. Untuk itu mari kita persiapkan diri kita dengan sebaik-baiknya, agar nanti proses verifikasi di tingkat KPU daerah bias berjalan dengan lancar,” ujar Umam.

Sebagai penutup ia berharap seluruh staf mampu menjaga hubungan kekeluargaan di lingkungan KPU Kota Blitar. Apel ditutup dengan melaksanakan doa bersama dan pasukan dibubarkan pukul 08.13 WIB tepat.(Hms/Kot).

 

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Dilihat 394 Kali.