Upacara Peringatan Hari Ibu ke 97 di Lingkungan KPU Kota Blitar

Kota Blitar, kota-blitar.kpu.go.id – Sebagai upaya turut merayakan Hari Ibu, KPU Kota Blitar menghelat upacara, Senin (22/12/2025). Kegiatan ini diikuti Anggota, Sekretaris, Kasubbag, serta seluruh staf sekretariat KPU Kota Blitar.

Ninik Sholikhah selaku Divisi Perencanaan, Data, dan Informasi KPU Kota Blitar bertindak sebagai Inspektur upacara. Dalam kesempatan ini, Ninik membacakan amanat dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia, Arifatul Choiri Fauzi.

Pada Peringatan Hari Ibu ke-97 tahun, Menteri menyampaikan ini adalah ruang refleksi dan apresiasi bagi seluruh perempuan Indonesia, apa pun latar belakang sosial, profesi, budaya, atau wilayahnya. Tak luput, ia menyampaikan harapannya agar semua berkomitmen untuk memperkuat peran perempuan dalam pembangunan nasional demi terwujudnya Indonesia yang lebih maju, inklusif, dan berkeadilan.

“Terus sayangi dan muliakan Ibu. Dan untuk yang sudah menjadi Ibu, teruslah menjadi manusia berdaya. Semoga curahan kasih selalu terlimpah untuk semua Ibu di seluruh Indonesia. Perempuan Berdaya, Anak Terlindungi, Menuju Indonesia Emas 2045,”tutup Ninik.(rdw/ed:rY).

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Dilihat 18 Kali.